Senin, 20 Maret 2017

Saxophone Spring

Sumber : MusicGear


Spring ini adalah per berbentuk jarum di saxophone kalau alat musik lain ada yang berbentuk pipih. Fungsinya untuk mengembalikan klep/key agar terbuka kembali. 

Spring ini cuma satu jenis sebetulnya yaitu steel spring (berbahan besi) tapi mungkin beberapa dari kita dengar yang namanya Blue spring.
Blue spring ini sebetulnya steel spring yang dipanaskan sampai derajat tertentu sehingga menjadi warna biru. 

Fungsinya:

1. Mengurangi kecepatan karat pada besi (pada akhirnya akan berkarat juga) 
2. Memperkuat molekul pada besi yg tujuannya membuat besi bisa lebih elastis tetapi kuat.


Produsen saxophone dan ahli reparasi kemudian mengupgrade blue spring ini dengan melakukan plating menjadi gold spring (plating emas 24k), silver spring, nickle spring. 

Spring ini salah satu komponen penting dalam saxophone atau wind instrument. Fungsi utamanya adalah responsif terhadap kecepatan perpindahan nada yg pengaruh akhirnya terhadap ketepatan pitch dan kenyamanan permainan. 

Cukup sering ketemu kondisi spring yang menyedihkan. Beberapa orang pakai jarum yang dipakai untuk piano. Kemudian budget sax pakai bahan tembaga. 

Ini baru berbicara barangnya. Masih banyak perdebatan tentang teknik menaikan atau menurunkan tension dan detail lainnya. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar